Senin 02 May 2022 08:33 WIB

Usia 40, Pria Mulai Alami Penurunan Kesuburan

Masa kesuburan tidak hanya ada pada perempuan, pria pun memilikinya.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Ilustrasi ibu hamil. Kesuburan pria mulai menurun pada usia 40.
Foto:

Beberapa wanita mungkin salah persepsi tentang kontrasepsi bisa memengaruhi kesuburan jangka panjang. Dr Campbell justru melihat banyak wanita yang hamil setelah setelah berhenti menggunakan kontrasepsi.

Menstruasi yang tidak teratur tidak selalu menunjukkan masalah kesuburan. Sebab, penurunan berat badan atau penambahan berat badan, stres, hingga hormon, dapat memengaruhi siklus menstruasi.

Namun, haid yang tidak teratur membuat sulit untuk mengetahui kapan masa subur. Itu juga berarti mungkin ovulasi tidak terjadi secara teratur.

"Disarankan agar segera berkonsultasi jika mengalami menstruasi tidak teratur, terutama di periode lebih dari tujuh hari atau menstruasi tiba-tiba menjadi tidak teratur," kata dr Campbell.

Sementara itu, bayi tabung (IVF) juga bukan satu-satunya solusi saat mengalami infertilitas, mengingat ada berbagai macam perawatan yang tersedia. Proses ini meliputi pemberian obat kesuburan hingga inseminasi intrauterin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement