Kamis 07 Oct 2021 00:20 WIB

Jus Delima Bisa Turunkan Kadar Gula Darah dalam 15 Menit

Konsumsi jus delima sebanyak 230 ml tampak dapat menurunkan kadar gula darah.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Buah pome atau delima. Menurut hasil studi, jus buah delima dapat membantu menurunkan kadar gula darah pada diabetesi dengan berat badan normal.
Foto:

Jika berjalan bukan hal yang disukai, Beeson menyarankan untuk mencoba latihan yoga. Selain bisa menurunkan kadar gula darah, yoga juga akan membantu menghilangkan stres.

"Ada hubungan yang rumit antara stres dan gula darah. Berlatih meditasi dan memerhatikan asupan makan telah terbukti dalam beberapa penelitian membantu menjaga keseimbangan gula darah,” kata Beeson.

Selain itu, Beeson juga menyarankan untuk lebih banyak minum air putih. Untuk tetap terhidrasi, orang dewasa harus minum sekitar dua liter air sehari.

Tetapi, ketika kadar gula darah tinggi, kemungkinan tubuh akan mencoba mengeluarkan kelebihan gula dan membuat Anda sering bolak-balik toilet. Karena itu, tubuh Anda perlu kembali terhidrasi.

"Minum air putih lebih banyak dapat membantu membuang kelebihan glukosa dan menurunkan kadar gula darah," jelas Beeson.

Baca juga : Menyendiri Juga Baik untuk Kesehatan Mental

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement