Jumat 17 Oct 2014 13:53 WIB

Dianggap Brand Hotel Prestisius, Novotel Dibuka di Tangerang

Rep: CR05/ Red: Winda Destiana Putri
Novotel Tangerang
Foto: Tripadvisor
Novotel Tangerang

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Brand Novotel dianggap sudah terkemuka di dunia. Karenanya dari sekian banyak brand, Nama 'Novotel' dipilih untuk pendirian hotel bintang empat pertama yang didirikan di kawasan Tangcity Superblock, Kota Tangerang ini.

"Novotel, brand yang kuat, paling memiliki reputasi bagus dari sekian banyak brand lainnya di bawah naungan Accor. Maka kami pilih nama Novotel," ujar General Manager Novotel Tangerang Windiarto usai peresmian besar Novotel di Tangcity Superblock, Tangerang, Rabu lalu.

 

Dalam pembangunannya, Novotel Tangerang bekerjasama dengan Accor, operator hotel Internasional asal Prancis. Di bawah bendera Accor, terdapat brand yang juga ternama seperti Ibis. Di wilayah Banten, Accor saat ini mengoperasikan Mercure Serpong Alam Sutera, ibis Styles Jakarta Airport dan ibis Gading Serpong.

Selain nama Novotel dianggap prestisius, menurut Ketua Operasional Accor untuk Malaysia dan Indonesia Gerard Guillouet, Novotel adalah brand hotel bisnis yang juga sesuai untuk keluarga.

"Setiap elemen dalam kamar dirancang seksama agar efisien dan nyaman bagi para tamu melakukan aktivitas. Tersedia juga meja kerja, sofa besar yang dapat diubah menjadi tempat tidur nyaman ukuran dua orang dan lainnya," katanya.

Brand Novotel sendiri memiliki lebih dari 400 hotel dan resort di 60 negara yang berlokasi di pusat kota-kota utama dunia mulai dari kawasan bisnis hingga destinasi wisata. "Kalau di Tangerang ini Novotel pertama, jadi dapatkan pengalaman baru seutuhnya di Novotel Tangerang ini," kata dia kepada Republika belum lama ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement