Ahad 07 Aug 2022 11:22 WIB

Bullet Train Kantongi Rp 188,3 Miliar di Malam Pembukaan

Bullet Train merupakan film komedi aksi yang dibintangi Brad Pitt.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Foto yang rilis Sony Pictures memperlihatkan Brad Pitt (kiri) dan Aaron Taylor-Johnson dalam salah satu adegan film Bullet Train.
Foto:

Pencapaian Bullet Train membuat sinema animasi DC League of Super-Pets turun ke posisi kedua di box office akhir pekan. Pada akhir pekan ini, film hanya meraup 3,35 juta dolar AS (Rp 50,06 miliar). Itu sangat jauh dari 9,3 juta dolar AS (Rp 138,99 miliar) yang diperolehnya saat malam pembukaan penayangan di bioskop pada 29 Juli 2022.

Film animasi besutan Warner Bros itu dibintangi Dwayne Johnson, Kevin Hart, dan John Krasinski, disebut sebagai sinema yang benar-benar mencengangkan oleh Wall Street Journal. Sementara, film horor Nope berada di urutan ketiga dengan 2,5 juta dolar AS (sekitar Rp 37,36 miliar).

Thor: Love and Thunder yang belum lama ini mencatat rekor film Thor dengan rating terendah di Rotten Tomatoes, berada di urutan keempat dengan 2,2 juta dolar AS (Rp 32,88 miliar). Posisinya diikuti oleh Minions: The Rise of Gru di urutan kelima dengan 2,1 juta dolar AS (Rp 31,38 miliar), dikutip dari laman New York Post, Ahad (7/8/2022).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement