Rabu 23 Dec 2020 22:41 WIB

5 Fakta Sweet Home, Drama Korea Netflix dengan Budget Termahal

5 Fakta Sweet Home, Drama Korea Netflix dengan Budget Termahal

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Sweet Home.

3. Diadaptasi dari webtoon

 

Netflix membeli hak untuk memproduksi Sweet Home dari webtoon Naver Korea, yang berkisah tentang seorang remaja yang berjuang melawan dunia yang telah dirusak oleh keserakahan.

Sweet Home juga menjadi serial adaptasi webtoon yang paling dinantikan tidak hanya karena popularitas ceritanya saja. Tetapi juga karena drama ini diproduksi dan disutradarai oleh Lee Eung Bok. Ia diketahui merupakan sosok di balik drama-drama populer seperti Mr. Sunshine, Descendants of  the Sun, Goblin: The Great dan Lonely God. Baca artikel ini sampai selesai untuk melihat fakta lainnya.

4. Dibintangi aktor ternama

Sweet Home juga menjadi serial bertabur sejumlah bintang. Sebut saja Song Kang yang memerankan tokoh Cha Hyun Soo. Ini merupakan drama Netflix kedua Song Kang setelah Love Alarm. Diketahui bahwa Song Kang mendapat tawaran langsung dari Lee Eung Bok untuk memerankan karakter utama di serial ini.

"Saat audisi, sutradara mengatakan kepada saya bahwa saya tampak seperti Hyun Soo, karakter utama. Ini adalah kesempatan yang luar biasa untuk bekerja sama dengan sutradara terkenal dan saya benar-benar belajar banyak," katanya.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement