Jumat 06 Oct 2017 12:58 WIB

Nachos Singkong dan Kentang Goreng Abon Jadi Keunikan BAE

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Kentang goreng dengan abon atau  shoestring fries truffle oil di restoran BAE.
Foto: Republika/Desy Susilawati
Kentang goreng dengan abon atau shoestring fries truffle oil di restoran BAE.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selalu ada tempat makan baru yang menarik di Jakarta. Salah satunya adalah BAE By Socieaty di Senayan City, Jakarta Pusat.

Konsep restoran ini cukup unik. Selain menawarkan suasana makan dan minum santai, BAE juga menjanjikan makanan campuran Indonesia dan Barat.

"Karena chef kita adalah campuran orang Indonesia dna Belanda," jelas Managing Director BAE by Socieaty, Susanna Kusnowo, pada saat food testing di restoran tersebut belum lama ini.

Misalnya ada kentang goreng yang dipadankan dengan abon sapi, jamur truffle, dan keju parmesan. Rasanya gurih dan nikmat. Bahkan sampai suapan terakhir masih enak. Nama menu itu adalah shoestring fries truffle oil.

Kentang goreng ini garing dan sangat cocok dipadankan dengan abon. Apalagi kalau ditambahkan saus sambal atau saos tomat. Rasanya semakin enak.

Untuk menikmati seporsi kentang yang enak, Anda harus membayar sekitar Rp 69 ribu. Satu porsi kentang bisa untuk dibagi bersama teman-teman atau keluarga.

Yang berbeda lagi adalah menu nachos. Di sini tersedia nachos yang terbuat dari singkong. Namanya cassava nachos. Rasanya mirip seperti opak masakan khas Indonesia.

Tidak seperti nashos biasanya. Nachos ini dipadankan dengan daging dari Amerika Serikat yang enak juga alpukat yang segar. Tambahan lainnya ada jalapeno, salsa, black beans dan mozzarella, juga guacamole dan sour cream. Harganya Rp 95 ribu. "Nachos kita laris karena berbeda," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement