Sabtu 13 Feb 2016 14:18 WIB

5 Hal yang Perlu Anda Ungkapkan Sebelum Menikah

Rep: Puti Almas/ Red: Dwi Murdaningsih
Pasangan yang sudah menikah (ilustrasi)
Foto:

Keuangan

Masalah keuangan mungkin terdengar begitu sensitif. Namun, saat Anda dan pasangan memutuskan untuk menjalani hubungan secara serius, jangan ragu untuk membahasnya. Seperti jumlah pengeluaran dan pemasukan per bulan, hingga kebiasaan apa yang Anda miliki sehingga uang cepat habis. Hal ini pening karena nantinya keuangan Anda dan pasangan menjadi satu saat berumah tangga.

Komunikasi dengan mantan kekasih

Jika Anda masih sering berkomunikasi dengan mantan kekasih, sebaiknya bicarakan hal itu dengan pasangan Anda saat ini. Tak semua dapat menerima, namun lebih baik memberitahunya sebelum terlambat. Jelaskan alasan mengapa Anda masih rutin berkomunikasi dengan mantan kekasih. Namun, jika alasan Anda dinilai tak masuk akal, sebaiknya pikirkan ulang tindakan Anda.

Jadi diri sendiri

Jangan pernah menutupi sifat asli yang ada di diri Anda. Perlu diingat, jika menikah, Anda akan hidup bersama dengan pasangan selamanya. Bisa dibayangkan jika Anda selama itu harus terus berpura-pura menjadi orang lain.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement