Selasa 12 Jan 2016 15:34 WIB

Gran Melia Jakarta Hadirkan Tandoori Feast

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Hingga akhir bulan Gran Melia Jakarta menyajikan Festival Makanan Tandoori di Cafe Gran Via.
Foto: Republika/Darmawan
Hingga akhir bulan Gran Melia Jakarta menyajikan Festival Makanan Tandoori di Cafe Gran Via.

REPUBLIKA.CO.ID, Kabar baik bagi penggemar masakan India. Anda bisa menikmati masakan India tanpa perlu terbang jauh. Cukup datang ke Hotel Gran Melia Jakarta.

Bulan Januari ini sejak tanggal 8 Januari hingga 28 Januari 2016, Gran Melia hadirkan Tandoori Feast. Mereka mempersembahkan berbagai hidangan yang dimasak di oven tandoori dengan penuh bumbu dan rempah khas India.

"Tandoor adalah oven yang terbuat dari tanah liat dan berbentuk silinder yang digunakan untuk memasak dan memanggang makanan," ujar Executive Chef Gran Melia Hotel Jakarta, Gerald Prinz kepada wartawan di Jakarta, Selasa (12/1).

Masakan yang biasa dimasak secara tandoori adalah daging, ayam, seafood seperti udang, ikan, cumi juga bisa dipakai untuk memasak roti dan naan.

Di Tandoori Feast, tersaji berbagai menu masakan India yang dimasak dengan teknik tandoori. Misalnya Chicken Takki, Chicken Malai Takki, Tandoori Alo, Tandoori Fish, Tandoori Prawn dan lainnya.

Hidangan otentik khas India ini dapat dinikmati di international buffet Cafe Gran Via pada jam makan siang dan jam makan malam.

Selain ada berbagai macam masakan India, terdapat pula hidangan internasional di menu prasmanan, seperti masakan Jepang, Cina, dan Eropa. Cafe Gran Via juga menyediakan miniman spesial dan berbagai macam makanan.

Buka setiap hari, terletak di lobby level dan menyajikan menu a la carte internasional serta menu prasmanan yang tersedia untuk sarapan, makan siang dan makan malam di Restoran Cafe Gran Via juga dilengkapi dengan dua ruangan semi privat dengan kapasitat berkisar 300 orang.

"Anda cukup membayar Rp 285 ribu plus plus per orang. Sementara untuk jumat malam dan Ahad (untuk menu brunch) ada harga spesial Rp 375 ribu dan mendapatkan soft drink. Dan juga Rp 485 ribu gratis wine dan bir," jelas Direktur Penjualan dan Pemasaran, Freith Siahaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement