Rabu 09 Dec 2015 07:29 WIB

5 Aktor Paling tidak Cocok Perankan James Bond

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Indira Rezkisari
Enam sosok James Bond untuk pertama kalinya dipamerkan di Madame Tussauds London (16/10).
Foto:
Matt Damon

Pada 1960, Eon Productions sempat menggadang-gadang Roger Moore menjadi kandidat pemeran utama di film perdana James Bond mereka. Akan tetapi, rumah produksi itu akhirnya malah memilih Sean Connery untuk mengambil posisi itu.

Alasan Eon tidak jadi memakai Moore ketika itu bukan lantaran meragukan kemampuan akting yang dimiliki aktor kelahiran 1927 tersebut. Tetapi dikarenakan karakter Simon Templar yang dimainkan Moore dalam serial ‘The Saint’, sangat populer di Inggris pada waktu itu.

Baik Bond maupun The Saint, sama-sama bercerita tentang petualangan agen mata-mata. Itulah yang membuat Eon khawatir bahwa jika mereka memakai Moore, para penonton nantinya malah mengira sedang menyaksikan film The Saint, bukan James Bond.

Hal yang sama juga bakal terjadi pada Matt Damon. Dalam dunia fiksi, aktor kelahiran 1970 itu sangat erat kaitannya dengan karakter Jason Bourne, agen mata-mata dalam serial ‘Bourne’. Jika saja Damon terpilih untuk memainkan peran Bond nantinya, bisa saja penonton bakalan bingung apakah mereka sedang menonton Bourne atau Bond.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement