Senin 03 Aug 2015 02:53 WIB

Penggemar Naruto? Tunggu Versi Terbaru Dirilis

Rep: C32/ Red: Winda Destiana Putri
Naruto
Foto: Guardian
Naruto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film katun jepang atau sering disebut manga berjudul Naruto ini cukup populer karena masih ditayangkan di salah satu TV swasta Indonesia.

Kartun Naruto yang mengisahkan seorang ninja kini akan dikembangkan lagi oleh arahan sutradara berbeda dengan versi yang berbeda juga.

Seperti yang dilansir oleh Aceshowbiz, Ahad (3/8), mantan spesialis efek visual Michael Gracey disebut-sebut akan menggarap film tersebut untuk menjadi lebih baru lagi. Ia akan menyutradarai film kartun tersebut dengan produser kondang dalam industri film Hollywood, Avi Arad.

 

Dalam pengerjaanya, salah satu perusahan hiburan ternama Lionsgate dikabarkan yang akan memproduksinya. Lionsgate sudah melakukan negosiasi untuk membeli hak film kartun Jepang populer tersebut.

 

Putra Arad yaitu Ari Arad juga akan bergabung untuk membantu memproduseri film tersebut. Tak hanya itu, Erik Feig, Geoff Shaveitz, dan Kelly O'Malley juga akan memberikan perannya dalam pengawasan studio.

 

Naruto merupakan film kartun yang ditayangkan berseri dan juga ada beberapa movienya yang ditanyang kan dalam satu episode tunggal. Film kartun tersebut diilustrasikan oleh Masashi Kishimoto yang juga menjadi nama asli Naruto dalam film nya.

 

Selain film Naruto, Gracey dikabarkan juga akan mengadaptasi film terbaik lainya dari New York Times. Film-film tersebut seperti Daughter of Smoke and Bone, film biografi Elton John bertajuk Rocketman yang diperankan oleh Tom Hardy, dan film dari Fox’s P.T. Barnum yaitu The Greatest Showman on Earth.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement