Kamis 07 Apr 2022 20:00 WIB

Obat HIV Tampak Mampu Hambat Perkembangan Kanker Usus

Kombinasi obat HIV tampak dapat mencegah perkembangan berbagai jenis kanker.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Obat antiretroviral. Studi terbaru mengungkap kombinasi obat HIV dapat mencegah perkembangan berbagai jenis kanker.
Foto:

HAART yang mengacu pada rejimen standar untuk pengobatan HIV, menggunakan kombinasi tiga obat atau lebih. Penelitian sebelumnya yang dilakukan pada populasi AS juga menunjukkan bahwa tingkat kanker usus besar, payudara, dan prostat secara signifikan lebih rendah di antara kelompok yang menerima HAART dibandingkan dengan populasi umum.

Dalam penelitian sebelumnya, para peneliti telah menemukan bahwa tumor terdiri dari 50 persen elemen berulang atau DNA sampah. Kanker kolorektal menghasilkan sejumlah besar elemen berulang seperti halnya kanker kerongkongan, paru-paru, dan lainnya.

David Ting dan timnya telah menemukan sel kanker kolorektal sangat sensitif terhadap lamivudine, dengan membatasi kemampuan mereka untuk bergerak. Mereka berteori bahwa obat HIV dapat mencegah kanker atau kekambuhan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement