Sabtu 11 Dec 2021 10:31 WIB

Pangeran Harry Ajak Orang Mundur dari Pekerjaan Kalau tak Bahagia

Pangeran Harry mengajak orang untuk beralih ke pekerjaan yang lebih menggairahkan.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Pangeran Harry berpendapat, lebih baik meninggalkan karier yang menyedihkan demi kesehatan mental dan beralih ke pekerjaan yang lebih menggairahkan.
Foto:

Beberapa warganet di Twitter memuji Harry atas pandangannya tentang menempatkan kesehatan mental sebelum bekerja. "Adalah baik untuk berhenti dari apa pun yang memengaruhi kesehatan mental Anda," cicit seorang warganet

"Menurut Pangeran Harry, Anda harus mengambil langkah pertama kadang-kadang dan itu berarti keluar," akun lainnya sepakat.

"Setuju. Yang terbaik adalah menjauh dari toksisitas dan lingkungan yang tidak dapat Anda kendalikan dan tahan terhadap perubahan. Monarki adalah salah satu contohnya," imbuh yang lain.

Di sisi lain, sebagian lainnya juga menyebut tidak semua orang punya keistimewaan sebagai bangsawan, seperti Harry. Harry dan Meghan mengundurkan diri dari posisi mereka di Kerajaan Inggris pada Februari.

Harry dan Meghan lantas pindah ke California, Amerika Serikat untuk memulai usaha sendiri di luar kerajaan Inggris. Mereka juga dikabarkan meneken kontrak pekerjaan dengan raksasa streaming Netflix.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement