Rabu 30 Jan 2019 19:36 WIB

5 Olahraga Membakar Lemak tanpa Bebani Lutut

Latihan paling ramah terhadap sendi adalah berenang

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Olahraga berenang.
Foto:
Peragawan memeragakan spinning di arena kebugaran Fitness First cabang Kemang Village, Jakarta Selatan, Senin (12/6).

Rowing

Jenis olahraga low impact lain yang efektif dalam membakar lemak adalah rowing. Rowing merupakan olahraga ketahanan tanpa beban yang ramah terhadap sendi. Namun olahraga ini memerlukan mesin rowing, sehingga biasanya hanya dilakukan di gym.

Jumlah kalori yang bisa dibakar melalui rowing juga cukup banyak. Dalam waktu 30 menit dengan kecepatan sedang, orang dengan berat badan 155 pon dapat membakar 260 kalori sedangkan orang dengan berat badan 185 pon dapat membakar 310 kalori.

TRX

Olahraga yang diciptakan oleh Angkatan Laut ini menggunakan tali yang memanfaatkan gravitasi dan berat badan pengguna untuk melakukan latihan kardio dan kekuatan. Tingkat kesulitan olahraga ini bisa disesuaikan dengan kemampuan tubuh masing-masing.

Olahraga TRX umumnya dilakukan di gym. Namun olahraga ini juga bisa dilakukan di rumah bila memiliki peralatannya. Ikuti arahan instruktur agar gerakan yang dilakukan tepat.

Untuk orang dengan berat badan 155 pon, kalori yang bisa dibakar dengan melakuakn TRX selama 30 menit adalah sekitar 300 kalori, sedangkan pada orang dengan berat badan 185 pon, jumlah kalori yang dibakar bisa mencapai 355 kalori.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement