Kamis 29 Mar 2018 19:50 WIB

Rutinitas Kebugaran Katie Holmes

Holmes berlatih keras untuk perannya sebagai anggota militer terlatih.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Yudha Manggala P Putra
Katie Holmes tampak menghadiri pergelaran busana Marchesa dan duduk di deretan bangku terdepan.
Foto: Gus Ruelas/Reuters
Katie Holmes tampak menghadiri pergelaran busana Marchesa dan duduk di deretan bangku terdepan.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Katie Holmes sedang berlatih membentuk tubuhnya sesuai dengan kebutuhannya dalam berperan. Kali ini dia sedang membesarkan otot untuk peran The Doorman.

Karakter yang dimainkan Holmes dikisahkan sebagai sosok terlatih dalam militer. Sebab itu, dia perlu memperkuat bagian atas tubuhnya, yang diakuinya sendiri, tidak pernah diperhatikan.

"Saya ingin menjadi otentik bagi seseorang yang terlatih dalam militer. Yang berarti seseorang yang tidak selalu memperhatikan cermin dan yang sedang dalam kondisi bukan karena kesombongan, namun, karena itulah yang disebut pekerjaannya," kata Holmes dikutip dari E!News, Rabu (29/3).

Perempuan berusia 39 tahun ini biasanya hanya melatih bagian atasnya dengan beban 2 kilogram saja. Setelah berproses mendalami karakternya, dia memiliki berat lebih sekitar 7 sampai 9 kg.

"Dan saya sudah melakukan banyak tinju, yang belum pernah saya lakukan sebelumnya. Ini sangat menggetarkan. Anda bisa keluar dari tekanan hari itu. Saya hanya masuk ke sana dan memikirkan semua hal duniawi yang mengganggu saya," ujar Holmes.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement