REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Kisah hidup mendiang Paul Walker akan dibuat sebuah film televisi. Proyek tersebut akan dirilis di streaming Paramount Network dengan bantuan Derik Murray.
Proyek film dokumenter tersebut berjudul IAm Paul Walker. Murray merupakan sosok yang memang terbiasa membuat film dokumentasi untuk selebriti Hollywood, contoh saja I Am Heath Ledger, I AmBruce Lee, I Am Evel Knievel, dan I Am JFK Jr.
Murray akan mengangkat cerita seputar kehidupan Walker sebelum terjadinya sebuah kecelakaan mobil pada tahun 2013 saat istirahat dari syuting Furious 7. Akibat peristiwa itu, Walker meninggal dunia di usia 40 tahun.
Dalam mengeksekusi film tersebut, Jon Slusserdan Jaimee Kosanke akan berfungsi sebagai produser eksekutif dan Adrian Buitenhuis dipercaya sebagai sutradara. Dia akan mengeksplorasi karier film Walker yang produktif dan menunjukkan beberapa hal yang sedikit diketahui publik.
"Dari gairahnya akan lautan dan kehidupan laut untuk membantu membangun kembali Haiti setelah gempa dahsyat," ujar pernyataan rumah produksi dikutip dari EW, Kamis (1/3).
Putri Walker, Meadow Walker, meluncurkan The Paul Walker Foundation sesaat setelah kematian aktor tersebut untuk menjaga gairahnya terhadap lautan tetap hidup. Walker juga terlibat dalam mendukung bantuan gempa Haiti dan mengadakan acara bersama melalui nirlabanya, Reach Out Worldwide.
Dokumenter tersebut nantinya akan menunjukkan wawancara dengan beberapa orang terdekat Walker. Meski pun hingga saat ini belum dibocorkan daftar orang-orang tersebut.