REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sushi biasanya dikenal degan isian ikan atau sayuran segar yang ditaruh di atasnya. Ternyata sushi juga nikmat jika dikombinasikan dengan yakiniku.
Yakiniku merupakan teknik masak memanggang daging yang sudah memang dikenal Jepang. Namun, bagaimana rasanya jika dua makanan khas Jepang, Sushi dan Yakiniku digabungkan?
Genaral Manager Strategic Planning & Development Division RIVERSIDE Kazuki Kawabata menjelasakan, jika kedua makanan itu ternyata bisa dinikmati secara bersama-sama. Menu Broiled Beef Sushi & Roll merupakan inovasi yang dilakukan Sushi Kaz yang juga diperkenalkan di Indonesia melalui Japan Food Festival 2016 di Mall Kota Kasablanka.
"Nikusushi ini memang beberapa waktu ini jadi terkenal di Jepang. Rasanya pun sangat enak karena menggunakan saus khusu yang dibuat dari restoran kami sendiri," kata Kawabata.
Nasi jepang yang dibalut dengan nori atau rumput laut kering, kemudian diberi wasabi sedikit, dan irisan yakiniku, memang terlihat sederhana. Namun, ketika nikusushi itu sudah tergigit dan dikunyah, akan terasa pedas tajam dari wasahbi yang disamarkan oleh rasa manis gurih dari yakiniku.
Selain menu Broiled Beef Sushi & Roll, menu lain yang dibawa Sushi Kaz merupakan Broiled Sashimi Rice Bowl. Di mana nasi putih yang manis, dipadukan dengan irisan daging ikan tuna dan salmon yang dipanggang sebentar, serta udang goreng membuat rice bowl itu sudah dapat melelahkan air liur meski tidak diberi tambahan lainnya.