REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua kafe Magnum yang terletak di Grand Indonesia dan Pondok Indah Mall 2 segera ditutup. Rencana ini menyusul akan berdirinya kafe Magnum dengan konsep baru.
Atiek Fatimah, Senior Brand Manager Magnum, meyakini pengalaman yang didapatkan saat menikmati Magnum sama pentingnya dengan kenikmatan produk itu sendiri. "Oleh karena itu kami menjadi pionir dalam menghadirkan pleasurable experience untuk menikmati Magnum dengan menghadirkan Magnum Café di Grand Indonesia pada tahun 2011 sebagai Magnum Café pertama di dunia yang kemudian disusul dengan Magnum Café Pondok Indah Mall 2 pada tahun 2013," ujarnya, Rabu (29/6), dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id.
Sepanjang berdiri Magnum selalu dipenuhi pengunjung. Namun, kini tiba saatnya untuk berinovasi dengan babak baru dalam dunia kuliner es krim. Atiek mengatakan, bersamaan dengan penutupan dua kafe tersebut disiapkan konsep Magnum Kafe yang baru.
Magnum Cafe Pondok Indah Mall 2 mengadakan sebuah promo perpisahan dari 1–29 Juli 2016. Setiap pemesanan minimum Rp 150 ribu, pengunjung dapat memilih salah satu dari Chocolatier Creations yang khusus dibuat oleh Magnum Chocolatier.
”Tahun depan, Magnum Café akan kembali dengan konsep yang menghadirkan nuansa, dekorasi, dan tentunya ragam kenikmatan yang berbeda."