Kamis 16 Jun 2016 09:42 WIB

Chef Degan Bagi Cerita Asal Mula Pasta

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Chef Degan
Foto: ist
Chef Degan

REPUBLIKA.CO.ID, Pasta sudah menjadi makanan umum dalam rumah tangga modern di Indonesia. Melahap sup dengan makaroni atau menghidangkan spageti dengan saus tomat dan daging terasa sangat lumrah.

Chef Degan, juru masak yang pernah menjadi juri dalam Master Chef Indonesia, membagi sedikit sejarah tentang pasta. Menurut Chef Degan pasta itu memang berasal dari Italia. Tapi dulu sejarahnya mereka juga belajar dari Cina saat Marco Polo menjelajah dunia dan singgah di daratan Cina, kemudian menikmati semangkuk mi. “Dari pengalaman tersebut, mereka membawa pulang inspirasinya untuk mengolah gandum lokal menyerupai mi di Cina,” jelas kepada Republika.co.id, melalui surat elektroniknya.

Chef yang gemar mengenalkan masakan Indonesia ke luar negeri ini menjelaskan untuk macam atau jenis pasta itu ada banyak sekali. Apalagi kalau di negri asalnya, Italia. Tapi secara garis besar, pasta dibagi dalam beberapa kategori berdasarkan bentuk atau potongannya.

Misalnya dari masing-masing bentuk ini ada sejumlah nama pasta. Misalnya long pasta yang potongannya panjang seperti spaghetti dan capellini, ribbon-cut atau jenis pasta yang potongannya tipis seperti pita, antara lain lasagna, linguine dan tagliatelle.

Ada juga short-cut atau pasta yang potongannya pendek seperti cannelloni, macaroni atau penne. Atau pasta dengan potongan dekoratif seperti farfalle yang berbentuk dasi kupu-kupu atau gnocchi (khusus yang ini, terbuat dari kentang bukan gandum seperti lainnya).

Yang potongannya sangat kecil, disebut minute pasta, seperti farfalline, ada juga yang berbentuk aneka kantong pasta dan bisa diisi keju atau sayuran seperti agnolotti yang bentuknya semi-circular atau ravioli yang berbentuk kotak. Serta ada juga yang bentuknya tidak beraturan.

“Umumnya masyarakat di Indonesia sudah sangat familiar dengan pasta jenis spaghetti, lasagna dan macaroni,” ujarnya.

(baca: Mau Cicipi Takjil Unik Oreo Gratis? Ini Caranya)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement