REPUBLIKA.CO.ID, Studio film kolaborasi AS-Cina DMG Entertainment dan produsen mainan Hasbro menandatangani kesepakatan membangun taman hiburan bertema Transformers.
Taman hiburan tersebut dikabarkan berukuran raksasa dengan pertunjukan langsung aksi para robot Transformers. Rencananya taaman hiburan Transformers Live akan dibuka tahun depan di suatu tempat di Cina yang belum bisa diungkap.
Transformer Live akan menjadi taman hiburan pertama menggunakan karakter Hasbro. DMG dan Hasbro akan membangun arena yang sanggup menampung pengunjung hingga 4.500 orang untuk menonton pertunjukan. Teknologi robotik dan proyeksi serta aksi di udara menjadi hiburan yang ditawarkan, dikutip dari Malay Mail Online, Kamis (28/1).
Pertunjukan nantinya diproduksi oleh perusahaan hiburan S2BN yang menciptakan “Spider-Man: Turn off the Dark,” “The Marvel Experience”, dan “Rock of Ages.”
(baca: Disneyland Shanghai Buka Juni Tahun Ini)