Sabtu 09 Jan 2016 05:10 WIB

Tiga Cara Sederhana Agar Anak tak Membuang Waktu di Depan Layar

Rep: c39/ Red: Andi Nur Aminah
Orang tua disarankan membatasi anak-anak menonton televisi
Foto: Blogspot
Orang tua disarankan membatasi anak-anak menonton televisi

REPUBLIKA.CO.ID, Selama ini anak Anda mungkin terlalu banyak berada di depan layar televisi atau di depan komputer. Sesungguhnya, hal itu bisa berdampak buruk terhadap perkembangan anak. Berikut cara sederhana agar anak Anda tidak menyia-nyiakan waktu di depan layar televisi, seperti dilansir dari Safebee belum lama ini.

 

Jauhkan TV dari dari kamar tidur

Anak-anak yang memiliki televisi di kamar tidur akan lebih sering menonton televisi dari pada anak yang tidak memiliki televisi di kamar tidur. Karena itu, jangan pernah menaruh televisi di kamar. Selain itu, matikan televisi setelah Anda selesai menonton. Hal ini akan membuat Anda tidak banyak menyia-nyiakan waktu.

 

Pantau anak saat di depan layar

Anda harus terus memantau tayangan yang ditonton atau situs yang dibuka anak Anda. Karena anak bisa menonton suatu acara televesi atau situs yang dapat berdampak negatif, seperti sebuah acara televisi yang memicu tindakan kekerasan atau membuka situs berbau pornografi.

 

Jangan biar anak makan di depan TV

Jangan biarkan anak Anda memakan makanan ringan di depan televisi, karena dapat menyebabkan kenaikan berat bedan. Kebiasaan ini akan mendorong anak Anda untuk mengunyah tanpa berpikir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement