Selasa 15 Dec 2015 08:47 WIB

Jennifer Lawrence tidak Mau Main Lagi di Serial Hunger Games

Jennifer Lawrence
Foto: AP
Jennifer Lawrence

REPUBLIKA.CO.ID, Jennifer Lawrence tidak setuju dengan ide prekuel serial Hunger Games, mengungkapkan bahwa masih "terlalu cepat" untuk kembali terlibat dalam dunia Katniss Everdeen.

"Saya tidak akan terlibat," kata Lawrence kepada Variety saat penayangan film barunya "Joy". "Saya pikir itu terlalu cepat. Mereka harus menunggu dulu menurut pendapat saya."

Kabar itu datang sepekan setelah wakil pemimpin Lionsgate Michael Burns menyiratkan bahwa studio sedang mempertimbangkan kemungkinan prekuel Hunger Games. "Satu hal yang anak-anak rindukan (dari film Mockingjay) adalah tidak ada arena," kata Burns di UBS Global Media and Communications Conference di New York pekan lalu.

"Jika kami bergerak ke belakang, sudah pasti ada arena."

Bagian terakhir dari film yang diadaptasi dari buku Suzanne Collins itu meraup 103 juta dolar AS saat penayangan perdana dan telah mengumpulkan 244 juta dolar AS selama tiga pekan sejak dirilis, angka yang menakjubkan meski merupakan yang terendah dibandingkan film sebelumnya.

Meski Lawrence mungkin butuh beristirahat dari panah dan busur Katniss, sutradara Francis Lawrence sepertinya siap meneruskan film itu. "Bagian menarik dari kisah itu bagi saya adalah kembali 75 tahun sebelumnya dan melihat bagaimana semuanya menjadi seperti sekarang," kata Lawrence pada EW.

"Saya yakin bila (pengarang) Suzanne (Collins) terinspirasi dan memutuskan ada cerita lain yang penting baginya untuk dikisahkan mengenai Panem atau Dark Days, karakter lain, atau permainan lain, apa pun itu, saya yakin pasti itu bagus. Dan saya tentu saja ingin terlibat."

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement