Senin 26 Oct 2015 14:00 WIB

Jakarta Foodies Meet Kembali Digelar

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Pesta kuliner Jakarta Foodies Meet akan dimulai lagi pada 31 Oktober hingga 1 November 2015.
Foto: dok JMF
Pesta kuliner Jakarta Foodies Meet akan dimulai lagi pada 31 Oktober hingga 1 November 2015.

REPUBLIKA.CO.ID, Apartemen Puri Orchard kembali menyelenggarakan Jakarta Foodies Meet (JFM) dengan tema Eat Around the World in 4 Days. Pesta kuliner ini merupakan bentuk perayaan kesuksesan mereka.

Di acara ini para pengunjung dapat berpetualang kuliner keliling dunia dan mencicipi makanan-makanan dari berbagai negara selama empat hari, yaitu pada tanggal 24 sampai 25 Oktober, lalu berlanjut lagi pada 31 Oktober sampai 1 November 2015.

Tak hanya menyediakan ragam makanan dari Jepang, Thailand, Korea, Indonesia, Chinese hingga Western yang unik dan enak, JFM Goes International juga menghadirkan berbagai keseruan lewat acara Halloween Costume Party Sabtu, 31 Oktober 2015 nanti dan pesta kembang api yang meriah.

Para pecinta kuliner di Jakarta akan sangat dimanjakan oleh kehadiran Jakarta Foodies Meet Goes International, konsepnya yang mengumpulkan berbagai jajanan dan makanan dari beragam negara di seluruh dunia. Tenant-tenant yang hadir di JFM ini juga telah diseleksi dengan ketat untuk menjamin kualitas dari rasa dan menghadirkan pengalaman berkeliling dunia yang komprehensif bagi para pengunjung. Ada sekitar 90 tenant.

“Kami sangat senang dan bangga bisa kembali menghadirkan acara Jakarta Foodies Meet Goes International at Puri Orchard, sebuah alternatif destinasi rekreasi kuliner bagi para warga Jakarta untuk menghabiskan akhir minggu mereka," jelas Sales Manager Puri Orchard, Christopher, dalam pembukaan acara JFM tersebut di Jakarta, Sabtu (24/10).

Setelah kesuksesan gelaran JFM yang pertama, lanjutnya, pihaknya sangat yakin acara JFM Goes International ini dapat melebihi pencapaian sebelumnya yaitu 14 ribu pengunjung, dengan pilihan jajanan dan makanan yang lebih beragam dari berbagai penjuru dunia.

Selain itu bagi Anda para pengguna sosial media, JFM Goes International juga akan bagi-bagi voucher makan dengan total jutaan rupiah serta kesempatan untuk bisa memenangkan tiket pesawat PP ke Hongkong.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement