Rabu 21 Oct 2015 18:20 WIB

Kate Winslet Tolak Keriputnya Diedit Fotografer

Rep: Puti Almas/ Red: Yudha Manggala P Putra
Kate Winslet
Foto: Reuters
Kate Winslet

REPUBLIKA.CO.ID, INGGRIS -- Aktris asal Inggris Kate Winslet telah menjadi salah satu duta brand untuk kosmetik Lancome. Tanpa diketahui banyak orang, rupanya ia memiliki perjanjian khusus  sebelum menjadi model produk tersebut.

Perempuan kelahiran 5 Oktober 1975 itu mengatakan tidak boleh ada proses pengeditan untuk foto-foto dirinya di iklan Lancome. Bagi Kate, praktek menghilangkan kerutan, garis-haris halus, hingga noda dan jerawat melalui tekonologi merupakan suatu yang hal yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.

"Aku berpikir kita punya tanggung jawab untuk para wanita generasi muda. Aku berpikir mereka akan melihat ke majalah dan melihat hal yang tak nyata bila aku membiarkan adanya proses editing untuk fotoku," ujar Kate, dilansir Enews.com, Rabu (21/10).

Selama ini, perempuan bernama lengkap Kate Elizabeth Winslet itu memang dikenal sangat menolak proses editing untuk foto-foto dirinya di berbagai majalah dam iklan. Pada 2009 lalu, pemain film Titanic itu pernah mengungkapkan kekesalan yang ia alami karena foto diriya telah disulap menjadi begitu sempurna.

"Aku meminta foto itu dikembalikan ke bentuk asli. Ini adalah cara bahwa Aku ingin mengatakan pada orang-orang bahwa menglami penuaan bukanlah hal buruk," jelas Kate.

Menurut perempuan berusia 40 itu, ia lebih baik dikatakan bertambah tua oleh orang-orang. Kate mengaku tak khawatir karena mengalami penuaan adalah hal yang pasti dialami oleh seluruh mahluk hidup. "Lebih baik orang-orang mengatakan aku bertambah tua karena itu hal yang alami," kata Kate menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement