Jumat 18 Sep 2015 08:00 WIB

Asyik, Penderita Diabet Sampai Alergi Susu Bisa Ikut Cicipi Gelato

Diracik menggunakan bahan-bahan terbaik dari lahan yang sebagian dimiliki sendiri, gelato GROM pun sanggup memikat citarasa.
Foto: Republika/Indira Rezkisari
Diracik menggunakan bahan-bahan terbaik dari lahan yang sebagian dimiliki sendiri, gelato GROM pun sanggup memikat citarasa.

REPUBLIKA.CO.ID, Perwakilan GROM Indonesia, Cathleen Purwana, mengatakan gelato dan sorbet GROM menawarkan varian produk untuk semua orang. Mereka yang alergi susu atau memiliki masalah gula pun bisa menikmati beragam GROM.

GROM memang menyajikan produk bebas gluten. Rasa yang ditawarkan juga sangat nikmat, yakni Crema de Grom, Tiramisu, serta seluruh varian sorbetnya. Sorbet hadir pula dalam rasa cokelat atau Chocolato Extranoir yang dibuat dari biji kakao Teyuna Kolombia.

Pendiri Gelato GROM, Guido Martinetti, mengatakan meski diracik tanpa susu dan telur sorbet cokelat tetap bisa nikmat. "Untuk mendapatkan rasa cokelat yang enak, dibutuhkan lemak. Lemak yang diambil bukan dari susu atau telur, tapi dari cocoa butter yang alami ada di biji kakao. Rasa namun tetap creamy," ujar Guido. 

Gerai gelato yang terletak di lantai 1 Pacific Place, Jakarta, itu mencoba menawarkan citarasa bagi smeua orang. Termasuk bagi mereka yang bermasalah dengan penyakit gula. Cathleen mengatakan, untuk mereka yang diet ketat gula maka bukan hanya sorbet buah yang bisa dipilih. 

"Affogato juga jadi jawabannya," ujarnya. Affogato adalah espresso yang ditambahkan gelato. Salah satu affogato yang sangat populer adalah Affogato Pistachio, berupa kopi Italia dicampur rasa gurih dari kacang pistachio yang legit. 

Mereka yang alergi kacang juga bisa sedikit lebih rileks. GROM dilengkapi peralatan khusus di tiap gerainya yang digunakan hanya untuk mengolah pesanan mereka. Sehingga bisa dipastikan akan bebas kacang-kacangan.

Gelato GROM tersedia dalam beberapa pilihan porsi. Harganya mulai dari Rp 48 ribu sampai Rp 85 ribu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement