Selasa 14 Jul 2015 18:07 WIB

Bebek Cabai Hijau Menu Primadona Swiss-Belinn Hotel

Rep: MGROL44/ Red: Winda Destiana Putri
Bebek Cabai Hijau Primadona Swiss-Belinn Hotel Kemayoran
Foto: DOK: Swiss-Belinn Hotel Kemayoran
Bebek Cabai Hijau Primadona Swiss-Belinn Hotel Kemayoran

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bebek cabai hijau merupakan makanan khas Indonesia yang menjadi menu andalan di Swiss-Belinn Hotel Kemayoran. Bebek ini dimasak dengan bumbu rahasia yang membuat ketagihan bagi siapapun yang memakannya.

"Menu ini menjadi andalan di Swiss-Belinn Hotel, dari komentar pengunjung yang mencoba bebek cabai hijau, mereka merasa ketagihan," ujar Andy Djaswandi, GM Swiss-Belinn Hotel kepada ROL Senin (13/7).

Dikatakan lebih lanjut, bahwa ada resep tersendiri yang menjadikan makanan ini berbeda dari yang lainnya. "Ada resep tersendiri dan cheff kami memiliki bumbu rahasia, sehingga ini menjadikan alasan tamu merasa ketagihan mencicipinya," katanya menambahkan.

Untuk harga menu ini dibanderol Rp 79.000 untuk satu porsi, dengan porsi lumayan besar. Selain bebek cabai hijau, hotel ini juga memiliki menu favorit lain yaitu sop buntut. "Sop buntut yang kita hidangkan tidak kalah enak dengan yang ada di salah satu hotel Jakarta yang terkenal dengan sop buntutnya itu."

Harga sop buntut di Swiss-Belinn Hotel Kemayoran adalah Rp 90.000 untuk satu porsi. Kedua menu tersebut banyak mendapat komentar positif dari pengunjung tentang rasa dan penampilannya. "Hal itu yang memutuskan kami menjadikan bebek cabai hijau dan sop buntut menjadi menu favorit hotel kami," tutup Andy.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement