Senin 27 Apr 2015 15:29 WIB

Belahan Jiwa Bantu Anda Menjadi Diri Sendiri

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri
Soulmate (ilustrasi)
Foto: News
Soulmate (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- kebutuhan manusia akan hadirnya orang lain merupakan kebutuhan yang manusiawi. Setiap manusia membutuhkan orang lain untuk membantu kehidupannya berjalan.

Semenjak lahir manusia sudah saling merepotkan satu dengan lainnya. Namun hanya beberapa orang yang akan selalu ada untuk kita minta pertolongannya.

Orang-orang tersebut menjadi bagian penting bagi kehidupan Anda. Mereka akan dibutuhkan  oleh Anda dalam menagatasi permasalahan yang ditemui.

Dilasnir dari Womanitely, Senin (27/4), berikut ini orang-orang yang Anda butuhkan dalam menjalani kehidupan.

Pendengar yang Baik

Di satu masa, Anda akan mendapatkan masalah dan kekhawatiran yang menggangu kehidupan. Di situlah tempat Anda membutuhkan seseorang yang akan mendengarkan keluh kesah dengan baik. Anda tidak perlu saran atau bantuan, hanya perlu pendengar yang baik yang tidak akan menghakimi Anda di mata mereka. Jika Anda memiliki orang seperti itu, Anda harus menghargai mereka.

Belahan Jiwa

Menjadi rahasia umum bahwa setiap manusia pasti memiliki belahan jiwa daam hidupnya. Anda bisa mendapatkan teman sebanyak mungkin, namun belahah jiwa Anda hanya akan ditemukan pada satu orang itu saja. Seorang belahan jiwa akan melebihi dari sekadar teman, ia tempat di mana Anda bisa mencurahkan perasaan dan pikiran tanpa peduli itu akan membingungkan banyak orang lain. Anda bisa menjadi diri sendiri seutuhnya jika sedang bersama belahan jiwa. Ia akan membuat Anda selalu nyaman jika bersamanya.

Sosok Kakak

Stereotip masyarakat mengatakan bahwa persahabatan antar seorang pria dan wanita tanpa rasa romantisme itu tidak akan terjadi. Namun bagi seorang memiliki kedekatan  denga lawan jenis tanpa romantisme merupakan hal baik. Menjalin hubungan kedekatana tersebut  memiliki beberapa keuntungan, seperti Anda akan merasakan memiliki pelindung seorang saudara dan dapat melakukan percakapan yang tulus saat membahas permasalahan antara pria dan wanita.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement