Rabu 01 Oct 2014 10:20 WIB

Super Junior Cetak Rekor 100 Kali Konser Live

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Indira Rezkisari
Super Junior
Foto: Rakhmawaty La'lang/Republika
Super Junior

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Boyband Super Junior telah menghibur penggemarnya hampir satu dekade dan baru-baru ini mereka telah menemukan alasan baru untuk menerima tepuk tangan lebih. Grup asuhan SM Entertainment itu telah mencetak rekor sebagai grup yang menggelar 100 kali konser live di berbagai negara di dunia.

Super Junior memulai debutnya 2005 dan telah melakukannya di Jepang, Taiwan, Brasil, Peru, Inggris, Amerika Serikat, hingga Indonesia.

"Kami merasa sangat terhormat menyandang gelar sebagai grup pertama yang mencapai 100 konser tur dunia. Kami akan selalu berpikir tentang diri kami sebagai wakil Korea Selatan dimana pun kami pergi. Terima kasih," ujar Super Junior, dilansir dari Kdramastars, Rabu (1/10).

Kangin menambahkan, Super Junior telah mempersiapkan banyak untuk konser-konser terbaru mereka, terutama Shindong dan Eunhyuk. Mereka juga ingin dengan baik mengisi ruang kosong Yesung yang saat ini sedang wajib militer.

Grup pelantun 'Mamacita' ini baru saja menggelar 'Super Show 6' pada 19 September lalu di Seoul. Mereka akan tampil berikutnya dalam dua pertunjukan di Tokyo pada 29-30 Oktober 2014.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement