Kamis 15 Aug 2013 10:48 WIB

Hyun Bin Bintangi Film Berlatar Sejarah, 'The King’s Wrath'

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
hyun bin
Foto: soompi.com
hyun bin

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Aktor Hyun Bin dan aktris cantik Han Ji Min akan membintangi film sejarah baru di Korea Selatan berjudul 'The King’s Wrath.' Film ini mengambil setting di era Joseon.

Hyun Bin akan bermain sebagai Raja Jeongjo, sementara Han Ji Min akan berperan sebagai janda dari raja bernama Ratu Jeongsun. Raja Jeongjo dan Ratu Jeongsun diketahui menjadi musuh politik sejarah Korea Selatan dan hal tersebut akan digambarkan dalam plot film ini.

Dilansir dari Soompi, Kamis (15/8), Han Ji Min mengaku dirinya sudah mempertimbangkan banyak hal untuk bergabung dalam film ini. Saat ini, dia sedang membahas rincian kontraknya.

Hyun Bin juga dilaporkan tengah berlatih keras menunggang kuda dan belajar seni bela diri Korea Selatan untuk mendukung aktingnya di film ini.

'The King’s Wrath' bercerita tentang Raja Jeongjo yang terus menerus menghadapi oposisi politik dan dalam bahaya karena terancam pembunuhan.

Meski belum tayang, film ini banyak mendapat sambutan positif dari publik, khususnya karena ini menjadi film perdana Hyun Bin pasca lulus dari wajib militer beberapa waktu lalu.

Selain itu, sejumlah nama seperti Jung Jae Young, Jo Jung Suk dan Jung Eun Chae juga bergabung. 'The King’s Wrath' mulai syuting awal September ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement