Selasa 16 Apr 2013 07:45 WIB

Band Jepang Ini Batalkan Konser di Korea

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Fernan Rahadi
Glay
Foto: Jpopasia
Glay

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Salah satu band rock legedaris asal Jepang, Glay, mengumumkan bahwa mereka membatalkan rencana konser pertama mereka di Seoul, Korea Selatan untuk alasan tak jelas. Sedianya, Glay akan menggelar penampilan perdana mereka dalam rangkaian tur Asia 'Glay Asia Tour 2013 Justice and Gulty.'

"Ini merupakan hasil diskusi kami berulang-ulang. Kami melakukan penyesuaian mengingat beberapa keadaan," ujar perwakilan manajemen Glay, dikutip dari Tokyohive, Selasa (16/4). Menurut jadwalnya, Takuro, Teru, Jiro dan Hisashi akan tampil pada 1 Juni mendatang.

"Kami sangat mohon maaf kepada semua pihak yang menantikan penampilan Glay," ujar perwakilan tersebut. Mereka menambahkan, mulai sekarang, Glay akan melakukan yang terbaik sehingga Glay bisa tampil optimal dengan gaya hiburan yang aman dan nyaman.

Jika pertunjukannya di Seoul batal, Glay menyisakan penampilan ditiga kota. Di antaranya di Hong Kong (25 Mei), Bangkok (15 Juni), dan Taipei (6 Juli).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement