Senin 15 Jul 2024 14:20 WIB

Kiprah Shannen Doherty, Bintang ‘Beverly Hills’ yang Menyerah pada Keganasan Kanker

Aktris Shannen Doherty meninggal dunia pada usia 53 tahun.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
Shannen Doherty. Shannen Doherty meninggal dunia pada usia 53 tahun akibat kanker yang dideritanya.
Foto: EPA
Shannen Doherty. Shannen Doherty meninggal dunia pada usia 53 tahun akibat kanker yang dideritanya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Aktris Shannen Doherty meninggal dunia pada usia 53 tahun setelah berjuang melawan kanker. Juru bicara Shannen, Leslie Sloane mengkonfirmasi berita meninggalnya Shannen kepada majalah People.

"Dengan berat hati saya mengonfirmasi meninggalnya aktris Shannen Doherty. Pada hari Sabtu, 13 Juli, dia kalah dalam pertempurannya melawan kanker setelah bertahun-tahun melawan penyakit tersebut," kata Sloane.

Baca Juga

Aktris tersebut pertama kali didiagnosis menderita kanker payudara pada 2015 dan kemudian menjalani mastektomi. Sejak saat itu dia sangat terbuka dengan pasang surut perjalanan hidupnya. Bahkan ketika kanker payudaranya berubah menjadi stadium 4 pada 2019, sang aktris tak pernah berhenti membagikan kisahnya.

Ia misalnya mendokumentasikan kerontokan rambutnya akibat perawatan kemoterapi atau merinci operasi otak yang dilalui. Doherty berharap, semua ceritanya bisa mengedukasi masyarakat terkait kanker.

"Harapan saya dalam berbagi adalah agar kita semua menjadi lebih teredukasi, lebih mengenal seperti apa kanker itu. Saya harap saya mendorong orang-orang untuk melakukan mamogram, melakukan pemeriksaan rutin, menghilangkan rasa takut dan menghadapi apa pun yang mungkin ada di depan Anda,” kata Doherty kala itu seperti dilansir Guardian, Senin (15/7/2024).

Dalam hal karier, Doherty terjun ke dunia aktris pada usia muda bahkan sebelum 15 tahun. Ia mengawali dengan peran pendukung untuk “Father Murphy” dan “Little House on the Prairie”, serta peran layar lebar di “The Secret of NIMH” dan “Girls Just Want to Have Fun”.

Pada 1988, Doherty membintangi film komedi gelap Heathers bersama Winona Ryder. Meskipun tidak sukses secara finansial pada saat itu, film ini menjadi favorit banyak orang, dan secara luas dianggap sebagai salah satu film SMA terbaik yang pernah ada. Dia kemudian tampil sebagai kameo dalam pilot adaptasi TV.

Pada dua tahun kemudian, Doherty meraih sukses sebagai Brenda Walsh dalam drama remaja populer “Beverly Hills 90210”, yang ditonton oleh lebih dari 21 juta pemirsa pada musim keempatnya. "Kami disapa di mal-mal. Pada dasarnya, acara ini mengubah hidup saya,” kata Doherty saat berbicara tentang kesuksesan acara tersebut pada tahun 1992.

Doherty keluar sebelum musim kelima, namun kemudian kembali untuk reboot tahun 2008 di mana ia memerankan dirinya sendiri. Dia juga meraih kesuksesan besar dalam drama sihir “Charmed”, yang dibintanginya selama tiga musim. Dia juga menyutradarai sejumlah episode. Peran filmnya termasuk “Mallrats” dan “Jay and Silent Bob Strike Back” untuk pembuat film Kevin Smith.

Ketika Doherty membagikan kabar soal kankernya yang sudah menyebar pada Juni 2023, Smith termasuk sahabat yang mendukungnya kala itu. Ia menguatkan Doherty dengan mengatakan bahwa dia adalah sosok perempuan yang kuat.

"Anda telah menjadi pejuang yang tak kenal takut sepanjang hidup, jadi wajar saja jika Anda merasa sedikit takut dari waktu ke waktu. Namun ketika momen itu berlalu, biarkan semangat Doherty yang gigih itu mengambil alih lagi. Aku sangat mencintaimu Mallrat-ku,” kata Smith.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement