Ahad 23 Jul 2023 19:55 WIB

Jangan Cuma Belajar, Mahasiswa Juga Harus Pintar Self Care

Sangat penting bagi para mahasiswa untuk merawat diri dengan baik.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Mahasiswa (Ilustrasi). Mempraktikkan self care sebenarnya bisa jauh lebih sederhana daripada yang diduga.
Foto:

6. Cukupi kebutuhan tubuh

Berikan tubuh nutrisi penting yang dibutuhkannya lewat makanan sehat yang bergizi seimbang. Saat memberi makan tubuh dengan asupan baik, artinya pikiran, jiwa, dan kesejahteraan juga mendapat "makanan" yang bersifat positif.

7. Tidur cukup

Tidur adalah faktor penting untuk kesehatan. Kualitas tidur memengaruhi energi, kesehatan, serta kesejahteraan mental. Membangun rutinitas tidur yang baik dapat membantu mahasiswa mencapai tujuan akademik dan berbagai target personal.

8. Berbuat baik

Bersikap manis dan berbuat baik kepada orang lain bukan hanya punya dampak terhadap orang lain. Saat melakukan itu, seseorang bisa merasa lebih bahagia.

Itu juga bisa menguatkan relasi sosial. Bersikap baik pun sangat sederhana dan beragam, seperti tersenyum, memberi salam, atau menahan pintu terbuka untuk seseorang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement