Senin 03 Jul 2023 15:19 WIB

Kupas Telur Rebus dengan Tiup Cangkangnya, Gordon Ramsay Dibilang Jorok

Warganet menyebut tidak ada yang mau telur rebusnya ditiup orang lain.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Lewat akun TikTok-nya, celebrity chef Gordon Ramsay membagikan trik merebus telur setengah matang berikut cara mudah mengupas cangkangnya.
Foto:

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Koki selebritas Gordon Ramsay membagikan trik untuk membuat soft-boiled egg yang sempurna. Chef yang memiliki 58 restoran dalam grup Gordon Ramsay Restaurants itu juga mengungkap cara mudah melepaskan cangkang telur rebus.

Soft-boiled egg merupakan telur dengan tingkat kematangan setengah matang, dengan bagian putih telur agak lunak dan bagian kuningnya lembut dengan tekstur seperti selai. Untuk membuatnya, telur perlu direbus selama beberapa menit.

Baca Juga

Dalam sebuah video yang diunggah lewat akun TikTok @gordonramsayofficial, Ramsay terlihat sedang menyiapkan ramen. Hidangan berkuah itu membutuhkan telur dengan kuning yang sempurna. Ramsay pun membuat soft-boiled egg dengan caranya.

"Inilah tips saya untuk membuat soft-boiled egg yang sempurna," ujar Ramsay pada keterangan video, dikutip dari laman Express, Senin (3/7/2023).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement