Selasa 27 Jun 2023 07:34 WIB

Bandingkan dengan Kucing, Ahli Mikrobiologi Ungkap Potensi Bahaya Jilatan Anjing

Telapak kaki dan mulut kucing tampak jauh lebih bersih dibandingkan anjing.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Anjing menjilat penjaganya (Ilustrasi). Jilatan lidah anjing di area wajah dapat meningkatkan risiko penyebaran resistensi antibiotik.
Foto:

Ada pula warganet yang memilih untuk tetap menerima jilatan dari anjing mereka dan melupakan percobaan yang dilakukan Aicher. Seorang warganet bahkan meyakini bahwa jilatan anjing kesayangannya justru dapat memperkuat sistem imun.

"Mungkin inilah kenapa saya tidak pernah sakit. Ciuman dan telapak kaki anjing memperkuat sistem imun saya," tulis pengguna TikTok bernama Kayla.

Dalam video berbeda, Aicher juga melakukan percobaan serupa pada kucing. Hasilnya, telapak kaki dan mulut kucing tampak jauh lebih bersih dibandingkan anjing. Akan tetapi, hidung kucing tampak cukup dipenuhi bakteri.

"Saya pikir kucing secara umum lebih bersih karena mereka lebih sering mandi (menjilat tubuh) sendiri dibandingkan anjing," kata pengguna TikTok bernama Michelle.

TikToker lainnya juga pernah melakukan pekerjaan serupa. Akun Nurdawah memperlihatkan penampakan liur anjing versus kucing di bawah mikroskop.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement