Sabtu 08 Oct 2022 11:39 WIB

Pernah Jadi Tetangga Paul McCartney, Fatboy Slim: Dia Seperti Sosok Ayah

Fatboy Slim ungkap Paul McCartney merupakan tetangga yang baik hati.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Fatboy Slim ungkap Paul McCartney merupakan tetangga yang baik hati.
Foto: www.wikimedia.org
Fatboy Slim ungkap Paul McCartney merupakan tetangga yang baik hati.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Disjoki Inggris Fatboy Slim berbagi cerita ketika dia menjadi tetangga dari musisi Paul McCartney. Slim yang memiliki nama asli Norman Cook pernah tinggal berdekatan dengan McCartney di Hove. Menurut Cook, itu adalah pengalaman yang ajaib

Apalagi, Cook adalah penggemar berat The Beatles, band di mana McCartney pernah menjadi salah satu personelnya. "Setiap kali dia berjalan melalui pintu belakang sambil berkata: 'Hai, ini aku! Mampir untuk minum secangkir teh!', saya akan menyanyikan "Hey Jude" di kepala saya sepanjang jalan. Dia pria yang baik dan seperti ayah yang selalu saya inginkan," ungkap Cook.

Baca Juga

McCartney pernah memberikan saran kepada Cook terkait pertunjukan sang disjoki di Brighton Beach 2002 silam. Kala itu, Cook tampil untuk lebih dari 250 ribu penonton. Konser menuai kontroversi karena satu penonton meninggal dan lebih dari 100 lainnya terluka. Beberapa tidak sadarkan diri di pantai. "Dia (McCartney) menyuruh saya untuk meninggalkan negara ini. Itulah yang akan dia lakukan ketika ada hal-hal yang menimpanya," kata Cook. 

Agustus 2022 lalu, dalam sebuah kesempatan Cook mengingat insiden mengerikan saat sebuah van melaju ke penonton selama pertunjukan di Woodstock pada 1999. Cook pernah menjalani wawancara untuk tiga bagian dokumenter Trainwreck: Woodstock '99 dan menceritakan pengalaman itu.

Dia bercerita bahwa dirinya berada di ruang ganti sepanjang sore. Orang-orang hanya berkata bahwa di luar kondisinya agak kacau. "Tidak ada yang memberi tahu saya bahwa ada kerusakan, bahwa ada kekerasan," ujar Cook, dikutip dari laman NME, Sabtu (8/10/2022).

Mulai Maret 2023, Cook akan kembali ke panggung untuk rangkaian tur musik Inggris. Dia bakal menampilkan 11 pertunjukan, termasuk masing-masing dua di Birmingham, Manchester, dan London untuk mempromosukan album live barunya, Right Here, Right Then.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement