Senin 05 Sep 2022 04:15 WIB

Bahaya Bagi Pengidap Hipertensi, Teh Ini Sampai Bikin Pria Kanada Dirawat di RS

Teh herbal tidak selalu aman seperti yang dipromosikan secara luas.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Teh (Ilustrasi). Teh akar manis (licorice) dapat memicu hipertensi.
Foto:

Pasien itu dilaporkan minum hingga enam cangkir teh akar manis per hari sebagai pengganti teh berkafein dan infused water berbasis buah. Pasien itu pun segera berhenti mengonsumsi minuman tersebut dan dalam waktu dua pekan gejala, hipertensi dan hipokalemia telah sembuh sepenuhnya.

Apa yang menjelaskan efek ini? Ekstrak akar manis mengandung zat manis yang disebut glycyrrhizin yang terkadang digunakan untuk mempermanis makanan dan minuman. Senyawa ini diyakini dapat memiliki efek hipertensi yang cukup besar, diperkirakan hingga 50 kali lebih manis dari gula.

Potensi bahaya yang ditimbulkan oleh glycyrrhizin telah menarik perhatian regulator. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Komite Ilmiah Komisi Eropa sama-sama merekomendasikan agar orang dewasa mengonsumsi tidak lebih dari 100 mg asam glisirizinat sehari.

"Jika Anda ingin mencoba suplemen akar akar manis, silakan hubungi dokter terlebih dahulu untuk melihat apakah itu aman dan disarankan bagi Anda, terutama jika Anda minum obat atau memiliki kondisi tertentu," kata Holland dan Barrett.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement