Kamis 25 Aug 2022 18:24 WIB

John Boyega Ogah Kembali ke Waralaba Star Wars

John Boyega merupakan pemeran Finn di trilogi sekuel Star Wars.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor John Boyega terkenal sebagai pemeran Finn di trilogi Star Wars.
Foto:

Pemeran yang akan membintangi film Breaking dan The Woman King itu mengatakan, ketika menghadapi aneka reaksi bernada rasis, dulu dia hanya bisa diam saja. Sekarang, banyak argumen kontra dan dukungan bisa disampaikan dengan terang-terangan.

Boyega membandingkan saat dia tidak mendapat dukungan. Itu tidak membuatnya kesal, kecewa, atau getir. Dia teringat ajaran dari ayahnya bahwa terkadang seseorang tidak mendapat yang diinginkan, tetapi nantinya ada tujuan yang lebih besar dan dari situ bisa hadir kebahagiaan.

"Bagi saya bisa melihat orang lain diterima, dan pada saat yang sama melihat studio sekarang seperti merasa perlu mendukung kliennya yang berkulit hitam, ini luar biasa," tutur Boyega, dikutip dari laman Variety, Kamis (25/8/2022).

Boyega pernah diledek penggemar Star Wars yang tak suka sosok kulit hitam menjadi pemeran Stormtrooper. Dia juga geram dengan perlakuan Disney terhadap aktor kulit hitam. Karakter Finn ditiadakan begitu saja di film Star Wars berikutnya.

"Saya hanya ingin mengatakan kepada Disney, janganlah mempromosikan karakter berkulit hitam, memosisikan mereka sebagai peran penting dalam waralaba, tapi kemudian menyingkirkannya. Itu tidak baik. Saya jujur terhadap ini," kata Boyega pada September 2020.

Boyega mengatakan bahwa aktor nonkulit putih lainnya, seperti Naomi Ackie, Kelly Marie Tran, dan Oscar Isaac mengalami nasib serupa. Sementara itu, Adam Driver dan Daisy Ridley tetap menjadi pemeran utama sebagai Kylo Ren dan Rey.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement