Selasa 05 Apr 2022 20:03 WIB

Minuman Terbaik untuk Penderita Radang Sendi

Jalan kaki dan minum secangkir teh secara rutin dapat redakan radang sendi.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Menuangkan teh hangat ke cangkir (Ilustrasi). Konsumsi teh yang tinggi memiliki hubungan terbalik dengan risiko rheumatoid arthritis.
Foto:

Studi tersebut menyimpulkan bahwa efek perlindungan dari konsumsi teh yang tinggi telah terbukti. Selain itu, ditemukan juga bahwa mereka yang minum lebih dari dua cangkir teh sehari, lebih kecil kemungkinannya untuk menderita rheumatoid arthritis daripada mereka yang tidak minum teh atau tidak minum teh secara teratur.

Olahraga juga telah terbukti mengurangi risiko radang sendi. Hanya saja, orang yang berisiko perlu lebih berhati-hati tentang jenis olahraga yang mereka lakukan.

Latihan yang melibatkan tekanan berulang pada persendian, seperti berlari, dapat memperburuk kondisi. Dalam kasus tersebut, aktivitas seperti jalan cepat dan berenang dapat mengurangi beban pada persendian sambil tetap memberikan manfaat kesehatan dari olahraga.

Ingin berolahraga tanpa takut kondisi radang sendi memburuk? Konsultasikan dulu dengan dokter untuk mendapatkan saran khusus mengenai cara berolahraga tanpa risiko kerusakan sendi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement