Kamis 24 Jun 2021 19:00 WIB

Alec Baldwin Berjuang Mengatasi OCD

Alec Baldwin mengaku mengidap OCD.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Reiny Dwinanda
Alec Baldwin mengaku mengidap OCD dan gangguannya terus memburuk selama bertahun-tahun.
Foto:

Bagi Howie yang juga menderita kecemasan dan depresi, OCD membuatnya melakukan tindakan berulang. Ia mencuci tangan berulang kali dan memeriksa kembali apakah pintu sudah terkunci.

Hilaria Baldwin, yang menjadi pembawa acara podcast bersama suaminya selama sembilan tahun, mengakui bahwa itu menjadi masalah "sangat pribadi" bagi dirinya dan Alec sebagai pasangan suami-istri. Ia mengakui, masih sangat baru dalam perjalanan memahami apa itu OCD.

"Tetapi kami belajar bahwa dengan bersikap terbuka tentang tantangan, kami menemukan komunitas di mana kami menyadari bahwa kami tidak sendirian, dan kami dapat menjadi bagian dari upaya membuka jalan bagi lebih banyak orang untuk mencari bantuan," kata Hilaria.

Setelah episode tersebut dirilis pada Selasa (22/6), Hilaria membagikan postingan Instagram yang memuji Alec karena telah berani membicarakan masalah tersebut secara publik. Menurut dia, melalui keterbukaan, mereka memberikan kesempatan kepada orang lain untuk memahami mereka lebih baik.

 

"Mendukung kami lebih baik dan siapa tahu terinspirasi untuk terbuka juga," tulisnya.

Howie lebih dulu membuka diri ke publik mengenai pertempurannya dengan OCD. Sejak itu, ia bertekad menghilangkan stigma terhadap gangguan mental tersebut.

Orang dengan gangguan obsesif-kompulsif memiliki pikiran yang tak masuk akal dan ketakutan (obsesi) yang memicu munculnya perilaku kompulsif. OCD biasanya terjadi akibat alasan tertentu, misalnya takut kuman.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement