Sabtu 02 Jan 2021 06:15 WIB

3 Jenis Olahraga yang BisaTingkatkan Metabolisme

Olahraga dapat membantu mendorong dan mempercepat metabolisme.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Nora Azizah
Olahraga dapat membantu mendorong dan mempercepat metabolisme (Foto: ilustrasi)
Foto:

Berjalan Kaki

Olahraga yang dinilai Roberts sering diremehkan banyak orang adalah berjalan kaki. Padahal, olaharaga ini juga dapat membawa beragam manfaat, termasuk mendorong metabolisme tubuh.

"Targetkan untuk melakukan 10.000 langkah pada hari-hari di mana tidak melakukan olahraga lain," ujar Roberts.

Tambahan: Pola Makan

Pengaturan pola makan atau diet juga dapat membantu meningkatkan metabolisme. Roberts mengatakan kelompok makanan yang paling penting untuk difokuskan adalah protein.

"Protein yang tinggi membantu perbaikan jaringan otot setelah olahraga serta menekan rasa lapar," pungkas Roberts.

Beragam studi juga menunjukkan bahwa diet tinggi protein dapat mendorong metabolisme. Selain itu, diet tinggi protein juga dapat meningkatkan jumlah kalori yang dibakar hingga 80-100 kalori per hari.

Tentu protein yang dikonsumsi sebaiknya protein sehat. Beberapa contohnya adalah ayam, salmon, tuna, telur, buncis, quinoa, dan tahu. Roberts juga merekomendasikan konsumsi cabai dan kopi karena keduanya diketahui memiliki sifat yang dapat meningkatkan metabolisme.

Pada cabai, lanjut Roberts, terdapat senyawa kimia bernama capsaicin. Senyawa ini dapat membantu mendorong metabolisme dan oksidasi lemak, serta membantu menekan nafsu makan.

"Tergantuk toleransi pedas Anda, saya merekomendasikan sepertiga cabai untuk yang memiliki toleransi rendah dan satu cabai penuh untuk yang memiliki toleransi tinggi," tukas Roberts.

Di sisi lain, minum kopi dapat membantu meningkatkan metabolisme sekaligus memberikan energi. Ini membuat kopi menjadi minuman yang cocok untuk dikonsumsi sebelum olaharaga. Studi juga mengungkapkan bahwa kafein dapat meningkatkan RMR hingga 3-11 persen.

Agar mendapatkan hasil yang optimal, kopi sebaiknya dikonsumsi dalam sajian kopi hitam yang pahit. Jangan menambahkan bahan-bahan lain seperti gula, susu, atau krim pada kopi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement