Jumat 17 Jul 2020 17:33 WIB

Perankan Dayang Sumbi, Kikan Akui Sulit Bangun Emosi

Kikan terlibat dalam pementasan #MusikalDiRumahAja dengan lakon Sangkuriang.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi Kikan menjadi tokoh Dayang Sumbi dalam lakon Sangkuriang yang akan tayang di kanal Youtube Indonesia Kaya pada Kamis (13/8) pukul 20.00 WIB.
Foto: Republika/Mimi Kartika
Penyanyi Kikan menjadi tokoh Dayang Sumbi dalam lakon Sangkuriang yang akan tayang di kanal Youtube Indonesia Kaya pada Kamis (13/8) pukul 20.00 WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Setelah sembilan tahun tidak beradu akting, penyanyi Kikan Namara kembali dipercaya bergabung dalam program #MusikalDiRumahAja yang diinisiasi Boow Live dan Indonesiakaya.com. Dalam pentas musikal virtual ini, Kikan dipercaya memerankan tokoh Dayang Sumbi dalam cerita rakyat Sangkuriang.

"Terakhir kali saya diajak main teater itu sudah agak lama, tahun 2011. Terus baru sekarang lagi dipercaya akting dan langsung pertunjukan musikal. Jadi saya sempat gak yakin, bisa enggak ya perankan Dayang Sumbi," kata Kikan dalam konferensi pers virtual #MusikalDiRumahAja pada Kamis (16/7).

Baca Juga

Kikan mengaku sempat mengalami kesulitan membangun chemistry dan emosi lantaran proses kreatif lebih banyak dilakukan melalui daring. Terlebih peran sebagai Dayang Sumbi sangatlah kompleks.

"Menjalani proses pertunjukkan di tengah pandemi gini memang terasa lebih sulit, karena semua harus dilakukan serba online. Apalagi bagi saya yang kemampuan aktingnya minim jadi lumayan sulit membangun emosi,” jelas mantan vokalis band rock Cokelat tersebut.

Tak hanya itu, Kikan juga mengaku sempat kewalahan karena harus menyamakan ritme akting dan juga nyanyian. Namun demikian, Kikan bersyukur karena memiliki tim yang profesional dan bisa membantunya berlatih sehingga akhirnya dia optimal memerankan Dayang Sumbi.

“Cuma alhamdulillah karena ada workshop dan itu dilakukan cukup sering jadi ngebantu buat memperdalam peran dan bangun chemistery dengan pemain lain,” ungkap dia.

Pentas musikal Sangkuriang bisa ditonton di kanal Youtube Indonesia Kaya pada Kamis (13/8) pukul 20.00 WIB. Pentas musikal ini memadukan antara konsep teater dan film.

Penyutradaraan teater dipercayakan pada Maera, sementara sutradara film sekaligus sinematografer pentas Sangkuriang ini dipercayakan kepada Tanta Ginting. Selain Sangkuriang, ada beberapa judul cerita rakyat lain yang akan dibawakan antara lain Malin Kundang, Timun Mas, Rara J, Bawang Merah Bawang Putih, dan Lutung Kasarung.

Setiap cerita rakyat dimuat dalam satu episode yang akan diluncurkan setiap hari Kamis pukul 20.00 WIB dan dapat disaksikan secara bebas mulai 23 Juli. Kegiatan #MusikalDiRumahAja juga mengajak para penikmat seni untuk mendukung para Pekerja Seni dan penanganan Covid-19 dengan menyalurkan bantuan melalui website https://kitabisa.com/campaign/boowlive.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement