Sabtu 27 Jun 2020 02:22 WIB

Cerita Dian Sastro Saat Karantina Mandiri di Rumah

Dian dan suami memiliki 'me time' tersendiri meski berada di rumah seharian.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Dian Sastro dan suami memiliki 'me time' tersendiri meski berada di rumah seharian (Foto: Dian Sastro)
Foto: Instagram @therealdisstr
Dian Sastro dan suami memiliki 'me time' tersendiri meski berada di rumah seharian (Foto: Dian Sastro)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dian Sastro Wardoyo berbagi rutinitasnya selama periode di rumah saja. Ia mengaku memiliki tempat khusus tersendiri selama harus bekerja dari rumah saja. Begitu juga dengan sang suami, Maulana Indraguna, yang memilih tempat khusus sendiri untuk bekerja di rumah.

Pemain "Ada Apa dengan Cinta?" itu biasanya akan mengecek tugas sekolah anak-anaknya secara daring. Selain itu, aktris 38 tahun itu mengaku sudah terbiasa punya waktu masing-masing dengan suami. Bekerja bagi keduanya termasuk me time masing-masing sebelum bertemu kembali pada malam hari.

Baca Juga

"Sekarang di rumah bikin corner masing-masing, aku di bawah, dia di atas. Tapi kok kesini-sini ternyata eh dia keliatanya santai banget main PS4 sama anak," kata Dian dalam IG Live Milesfilms.

Saat ada waktu, ibu dua anak itu pun meluangkan waktu menonton drama. Lebih sering di rumah dimanfaatkan untuk kebersamaan maupun sesekali waktu untuk sendiri.

"Kok gue kayak sibuk di meja sendiri, mereka juga sekongkol mau beli lagi PS5, nah pas me time aku nonton drama korea (Drakor)," ujarnya.

Dalam masa pandemi, pemain film "Aruna & Lidahnya" itu juga tetap menjalin komunikasi dengan kawan-kawannya, termasuk "Geng Cinta". Dian juga tetap berkomunikasi dengan sang manajer dalam urusan pekerjaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement