Ahad 01 Mar 2020 13:35 WIB

Tzuyu Twice Dibully Warga China karena Berdonasi untuk Korea

Tzuyu Twice juga menyumbang ke Taiwan sehingga total donasinya capai Rp 1,18 miliar

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Tzuyu Twice. Tzuyu Twice juga menyumbang ke Taiwan sehingga total donasi untuk atasi Corona capai Rp 1,18 miliar
Foto: IG Tzuyu
Tzuyu Twice. Tzuyu Twice juga menyumbang ke Taiwan sehingga total donasi untuk atasi Corona capai Rp 1,18 miliar

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Anggota girlgroup, TWICE, Tzuyu dilaporkan menyumbangkan 50 juta won (Rp 582 juta) kepada Community Chest of Korea, sebagai bantuan bagi mereka yang terkena dampak wabah virus corona Covid-19. Usai mendonasikan dana tersebut, Tzuyu juga mengirim pesan pribadi.

"Saya harap semua orang sehat." kata Tzuyu dilansir di Allkpop, Sabtu (29/2). Sayangnya, begitu berita itu keluar di media sosial, beberapa netizen China mengkritik idola asal Taiwan tersebut di Me2Day. Mereka mempertanyakan mengapa Tzuyu tidak memberi sumbangan ke China.

Baca Juga

"Dia menyumbang ke Korea tetapi tidak ke Taiwan & China," tutur seorang warganet. Warga lainnya mempertanyakan rasnya sebagai orang China namun tidak menyumbang ke sesamanya.

"Bukankah dia orang China? Mengapa tidak menyumbang ke China?" ucap warganet. "Jangan bicara tentang China. Apakah dia bahkan menyumbang ke Taiwan?" ujar warganet China lainnya

Para penggemar Tzuyu langsung membelanya, karena belakangan terungkap bahwa Tzuyu pada kenyataannya, telah memberi sumbangan ke kedua negara pada saat yang sama. Tzuyu dilaporkan menyumbangkan 300 ribu RMB (Rp 600 juta) ke China dimana angkanya lebih besar dibandingkan ke Korsel. Sehingga total donasinya untuk dua negara sekitar Rp 1,18 miliar.

"Tzuyu juga menyumbang ke yayasan kesejahteraan China. Menurut screenshot Tzuyu bar, sumbangan ini tertunda karena lebih rumit untuk melakukan transfer uang dari luar negeri, jadi dia tidak dapat mencapai tujuannya menyumbang ke Korsel dan China pada saat yang sama," kata salah satu penggemar Tzuyu di Twitter.

"Orang-orang Taiwan memujinya karena sikapnya yang baik, dan kami orang Taiwan tahu Korsel lebih membutuhkan sumbangan darinya. Kami sangat mencintai Tzuyu," kata seorang penggemar Taiwan.

"Cnetz (netizen China) telah membully Tzuyu sejak dia berusia 16 tahun.Namun dia masih menyumbang ke negara mereka meskipun dia orang Taiwan. Mereka harusnya memuji Tzuyu! #ApologizeToTzuyu," kata penggemar yang lain.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement