Selasa 19 Nov 2019 21:39 WIB

Musisi AS Lauv Sambangi Jakarta Juni 2020

Kunjungan ke Indonesia bagian dari tur enam kota Lauv di Asia.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Yudha Manggala P Putra
Lauv
Foto: EPA
Lauv

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi dan pencipta lagu asal Amerika Serikat, Lauv, mengumumkan rangkaian konser di Asia pada 2020 mendatang. Tur bertajuk "How I'm Feeling World Tour" itu menyambangi enam kota besar di Asia, termasuk Jakarta, Indonesia.

Peraih penghargaan platinum yang masih berusia 25 tahun itu akan mengawali konser Asia di Banglore, India, pada 16 Juni 2020. Pertunjukan berlanjut ke Mumbai, Beijing, Shanghai, Taipei, lantas berakhir di Istora Senayan Jakarta, Indonesia, 27 Juni 2020.

Tur mempromosikan album baru Lauv, How I'm Feeling yang memuat 21 lagu dan bakal resmi dirilis pada 6 Maret 2020. Konser Lauv rencananya melibatkan penyanyi berkebangsaan Cina-Amerika, Mxmtoon, sebagai musisi pembuka.

Lauv yang bernama lengkap Ari Staprans Leff itu mengaku senang bisa menghadirkan lagu-lagu barunya pada konser mendatang. "Ini akan menjadi bagian terbesar dari diriku yang pernah ada," ungkap Lauv lewat pernyataan resminya.

Pengumuman "How I'm Feeling World Tour" hadir menyusul lagu terbaru Lauv bersama Anne-Marie yang telah ditonton lebih dari 200 juta orang. Mereka berdua tampil berduet di acara televisi "Late Night with Seth Mayer" pada 3 Oktober 2019.

 

Konser di Indonesia merupakan kolaborasi promotor AEG Presents Asia, PK Entertainment, Sound Rhythm, bersama Traveloka Xperience. Harga tiket terdiri dari tiga kategori, yaitu festival (Rp 1,115 juta), tribun satu (Rp 915 ribu), dan tribun dua (Rp 765 ribu).

Promotor menginformasikan, penjualan tiket presale sudah tersedia mulai 19 November 2019 pukul 10.00 WIB. Sementara, penjualan tiket dengan harga normal dimulai pada 22 November 2019 pukul 10.00 WIB lewat situs resmi www.lauvjakarta2020.com.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement