Senin 28 Oct 2019 10:17 WIB

Padi Reborn Harap Album Terbaru Disukai Sobat Padi

Padi mengaku album sebelumnya sempat tidak menarik minat Sobat Padi.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Indira Rezkisari
Padi Reborn.
Foto: Republika/Rahma Sulistya
Padi Reborn.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Usai mengadakan konferensi pers peluncuran album Indera Keenam Padi Reborn, Padi Reborn menyapa penggemarnya di Stasiun MRT Bundaran HI. Padi Reborn sempat menyebut akan tamu spesial yang hadir dan akan ikut tampil bersama mereka.

Saat tiba di lokasi panggung Padi Reborn, sudah banyak masyarakat yang berkumpul dan bahkan beberapa Sobat Padi juga sudah siap menunggu. Sekitar pukul 17.30 WIB, acara dimulai dengan pemotongan tumpeng bersama tamu spesial mereka yakni Menteri Perhubungan RI Budi Karya.

Baca Juga

“Terima kasih kepada Pak Budi Karya, karena beliau lah yang mengizinkan kami untuk tampil di sini. Pak Budi juga akan tampil bersama kami, karena ternyata beliau juga seorang musisi,” ungkap Fadly.

Lagu awal yang dinyanyikan sebagai pembuka juga bersama dengan Menhub, adalah lagu Indonesia Pusaka" diikuti dengan seluruh masyarakat yang hadir. Selanjutnya menyanyikan lagu "Begitu Indah" hingga lagu sang legenda Iwan Fals "Bento". Menhub juga ikut memainkan gitar dan sesekali menghampiri Piyu.

Berbicara mengenai Sobat Padi, Piyu sendiri mengaku cukup penasaran apakah album mereka ini akan diterima atau justru malah membuat Sobat Padi mundur teratur. Karena pernah ketika Padi meluncurkan album Save My Soul, beberapa Sobat Padi ada yang tidak menyukai bahkan enggan mendengarkan lagu-lagu Padi lagi.

“Pas album Save My Soul itu, beberapa Sobat Padi tidak mau dengar Padi lagi. Itu ada buktinya yaitu cucunya Titik Puspa. Nah di album ini kita penasaran, dan ini salah satu untuk me-refresh Padi lagi,” paparnya kepada awak media.

Padi Reborn juga meriset dan melihat animo masyarakat terhadap lagu-lagu kekinian, misalnya seperti lagu "I Love You 3000" yang sangat simpel tapi liriknya dalam. Karya model-model anak milenial seperti itu, juga menjadi inspirasi Padi Reborn.

“Kita menyasar milenial. Di luar itu kita ingin sesuatu yang beda saja. Harus beda tiap tahun. Yang pasti ini jadi jembatan antargenerasi,” kata Piyu.

Hampir 12 tahun Padi Reborn vakum dalam menelurkan album, namun kini penantian karya musik band yang beranggotakan Yoyo, Fadly, Piyu, Ari, dan Rindra ini akhirnya terjawab. Padi Reborn resmi merilis album terbaru mereka bertajuk Indera Keenam.

Album Indera Keenam diluncurkan pada Jumat (25/10) dalam konferensi pers di QQ Kopitiam Plaza Indonesia, dan dilanjutkan dengan penampilan langsung Padi Reborn di Stasiun MRT Bunderan HI. Album Indera Keenam juga akan dibawakan secara eksklusif dalam acara Mega Konser ‘Indera Keenam’ Padi Reborn, di studio terbesar di Asia Tenggara, Studio RCTI+ MNC Studios, Kebon Jeruk, pada Jumat, 1 November 2019 mendatang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement