Sabtu 08 Sep 2018 23:59 WIB

Saat Dialog Dini Hari dan Scaller Berbagi Panggung

Grup lintas genre ini membawakan delapan lagu di area Slim Refine Stage

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Dialog Dini Hari Feat Scaller dalam gelaran Soundrenaline 2018
Foto: Shelbi Asrianti/Republika
Dialog Dini Hari Feat Scaller dalam gelaran Soundrenaline 2018

REPUBLIKA.CO.ID, BADUNG -- Kolaborasi Dialog Dini Hari dan Scaller menjadi salah satu penampilan spesial di Soundrenaline 2018. Mereka berbagi panggung pada festival musik yang berlangsung di taman budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK) di Badung, Bali, Sabtu (8/9).

Dua grup lintas genre tersebut membawakan delapan buah lagu di area Slim Refine Stage. Penampilan mereka dibalut penampilan multiinstrumental kaya rasa yang sukses menyerap energi penonton.

"Terima kasih Soundrenaline 2018, akhirnya kami bisa menyatu di atas panggung. Penampilan ini merupakan bentuk dari ragam ekspresi diri yang dapat saling melengkapi," kata Dadang, vokalis Dialog Dini Hari.

Lagu yang mereka bawakan dalam kolaborasi tersebut antara lain "Flair", "Nyanyian Langit", "Live and Do", dan "Jalan Dalam Diam". Disusul lagu "Sediakala", "Move in Silence", "The Youth", dan "Oksigen".

Dadang mengatakan, Scaller merupakan salah satu musisi favoritnya yang sangat ingin dia ajak untuk tampil bersama. Selama satu jam, Dialog Dini Hari dan Scaller berhasil menghentak dengan paduan musik folk/blues serta rock. 

Penampilan penuh energi dari Scaller mampu menyentuh kekhasan musik Dialog Dini Hari menjadi lebih bervibrasi. Begitu pula dengan Dialog Dini Hari yang sukses memperkaya musik Scaller dengan nada-nada pentatonik khas musik blues.

"Kami bisa buktikan bahwa sebuah karya akan semakin kaya jika kita berani untuk berekspresi sebebas mungkin dan membuka diri dengan hal yang baru," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement