Jumat 13 Jul 2018 15:22 WIB

Dwayne Johnson Cuma Sekali Take Saat Melompat dari Crane

Johnson mengaku khawatir saat harus melompat.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Dwayne Johnson.
Foto: AP
Dwayne Johnson.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Dwayne Johnson mengatakan hanya mengambil satu kali adegan untuk adegan berbahaya saat beradegan di film terbarunya Skyscraper. Adegan berbahaya itu padahal membuatnya harus melompati crane.

Dalam film Skyscraper, karakter yang diperankan Johnson mencoba lompatan dari crane ke gedung pencakar langit. Di gedung tinggi menjulang itu istri dan anak-anaknya disandera. Adegan tersebut harus dilakukan hat-hati dan cepat, kalau tidak, dia akan berakhir di rumah sakit.

"Saya sangat khawatir, namun, saya  melakukannya," kata aktor dengan julukan The Rock, dikutip dari Aceshowbiz, Jumat (13/7).

Johnson benar-benar bersyukur menyelesaikan adegan berbahaya itu dalam satu kali percobaan. Sebab, dia memiliki masalah dengan salah ssatu anggota badannya. Sehingga kalau lompatan pertama gagal, maka lompatan selanjutnya tidak akan menghasilkan gambar yang baik.

Film Skyscraper telah rilis dan pengemar pun banyak yang terbawa dengan adegan aksi yang diberikan. The Rock pun dengan bangga menyatakan, film itu akan sangat menegangkan terutama bagi pembenci ketinggian.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement