REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Ratu pop Madonna memberikan penghormatan untuk mendiang musisi Reggie Lucas yang tutup usia di New York, Amerika Serikat, Sabtu (19/5). Lucas adalah produser yang berperan banyak dalam pembuatan album debut Madonna pada 1983.
"Sedih mendengar kabar Reggie Lucas telah berpulang. Bagian penting dalam perjalanan bermusikku. Istirahatlah dalam damai," tulis Madonna lewat media sosial, dikutip dari laman Belfast Telegraph.
Penyanyi 59 tahun itu menambahkan tagar #gratitude dan #luckystar yang artinya dia merasa beruntung dan bersyukur telah dipertemukan dengan Lucas. Album debutnya yang dulu diproduseri Lucas telah terjual lebih dari lima juta unit.
Pada 1970-an, Lucas bermusik bersama musisi jazz Miles Davis. Kolaborasinya dengan pemain perkusi James Mtume menciptakan tembang "Never Knew Love Like This Before" diganjar penghargaan Grammy kategori lagu R&B terbaik.
Lucas meninggal dunia dalam usia 65 tahun setelah mengidap penyakit jantung dan komplikasi. Kabar itu dikonfirmasi putrinya, Lisa Lucas, yang telah berbicara dengan awak media dan menyampaikan pernyataan di media sosial.
Lewat status Facebook, Lisa mengatakan bahwa ayahnya telah cukup lama berjuang melawan penyakitnya. Meski berduka, dia dan keluarga sekaligus lega karena sang ayah sudah beristirahat dengan tenang.
"Saya berharap dia memiliki lebih banyak waktu, kami memiliki lebih banyak waktu bersamanya, tapi dia pergi dengan penuh cinta, didampingi seluruh keluarga. Saya senang dia bisa damai sekarang," tulis Lisa.