REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Victoria Beckham membuat denim kotor terlihat bagus. Dia menyatakan jarang mencuci jeans kecuali memang diperlukan saja.
"Jika anak-anak tumpahkan (sesuatu pada jeans), maka saya harus mencucinya, tentu saja. Tapi kalau biasanya tidak, saya sama sekali tidak mencucinya,"ujar istri David Beckham itu dikutip dari E!News, Sabtu (24/2).
Mencuci denim bisa menurunkan warna dan bentuk kainnya. Meskipun, untuk dicatat, Koleksi Victoria Beckham mencakup berbagai pilihan denim, mulai dari super skinny sampai jeans yang dibuat khusus untuknya. Ia biasa mencuci dengan kekuatan rendah dan tidak menggunakan pemutih serta direndam.
Untuk menjaga kualitas denim, konsultan fesyen menyarankan mencuci denim hanya dengan air dingin tanpa sabun. Hal tersebut akan menjaga kualitasnya tetap baik dan pas ketika digunakan.
Sementara ibu empat anak ini mungkin tidak mencuci denim secara rutin, dia merawatnya dengan hati-hati. "Saya biasanya menggantungkan jeans saya, jujur saja, untuk menjaga bentuknya," kata ibu empat anak itu.
Ternyata kebiasaan jarang mencuci jeans tidak hanya dilakukan desainer selebritas itu saja. Anderson Cooper mengatakan, dia mencuci celana jeans favoritnya yang ia kenakan setiap hari hanya dua kali dalam enam bulan.