REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Para penggemar Camp Rock, khususnya Jonas Brothers harus bersabar karena trio bersaudara ini tidak akan kembali ke panggung sebagai grup. Pada acara karpet merah penghargaan Grammy 2018, Nick mengklarifikasi bahwa rumor tersebut tidak benar.
"Kami menghabiskan waktu setiap akhir pekan dan Instagram kami mulai digunakan kembali," kata Nick ketika ditanya rumor tersebut seperti dilansir pada laman People. "Saat ini tidak ada rencana reuni. Namun jangan pernah mengatakan tidak, kamu tidak akan tahu apa yang akan terjadi nanti," lanjutnya.
Penggemar Jonas Brothers berharap melihat penampilan mereka seperti tahun 2008 lalu. Kemudian harapan tersebut muncul ketika akun Jonas Brothers di Instagram kembali aktif setelah hampir lima tahun tidak digunakan.
Pada 2014 lalu, band ini bubar karena mereka lebih memprioritaskan keluarga. Setelah itu, Nick menjadi musisi solo dan Joe membuat band bernama DNCE. Sementara kakak tertua mereka, Kevin menikah dan memiliki dua anak.
Nick hadir di acara tahunan penghargaan Grammy ke 60. Penghargaan ini disiarkan secara langsung di Madison Square Garden, New York, AS dan dipandu oleh James Corden.
Jonas Brothers.