REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pergelaran The 90's festival siap digelar untuk ketiga kalinya dengan tema "Big Reunion" 3rd Edition. Acara tersebut digelar di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (25/11).
Pergelaran The 90's festival dijanjikan menjadi jawaban sekaligus penawar rindu akan segala denyut kegiatan yang pernah populer di era 90-an. The 90's Festival kali ketiga ini akan dihelat di empat panggung utama.
Acara ini menghadirkan sederet musisi-musisi dan band populer era 90-an, seperti Potret, The Groove, Bragi, P-Project, Kla Project, dan masih banyak lagi.
Dea Marella selaku promotor dari Accellera Entertaiment mengatakan ada sekitar 23 artis yang tampil. Pihaknya juga akan mengundang band luar populer pada era 90-an, Sixpence None The Richer.
Selain sajian musik yang populer di 90-an, festival ini menyajikan acara lainnya. "Bakal ada games 90-an , zona 90-an. Pokoknya semuanya kita kaya nge-recall apa aja yang udah kejadian di 90's kita coba bawa lagi di 90's festival 2017 ini," ujar Dea dalam konferensi Pers The 90's Festival, Jumat (24/11).
Ia menyatakan pembukaan acara The 90's Festival dimulai pukul 14.00 WIB. Para penampil akan mulai manggung pukul 15.00 WIB.